About Me

Hai para pecinta ikan hias, disini aku akan sedikit memberikan informasi dari salah satu ikan yang memiliki warna – warna menarik, yaitu ikan molly. Di Indonesia sendiri, ikan hias air tawar ini sering disebut dengan ikan balon yang berpenampilan imut dan menggemaskan bila dipandang mata.

Pada dahulu kala, ikan ini berasal dari daerah negara Meksiko. Dahulu kala ikan ini sering dijadikan santapan, akan tetapi dikarenakan corak serta bentuk tubuhnya yang  sangat indah maka sekarang sering dijadikan peliharaan dan sebagai cinderamata rumah.

Tidak diperlukannya aquarium yang sangat besar untuk memelihara ikan ini, hanya diperlukan aquarium dengan ukuran yang kecil sudah bisa memelihara ikan molly ini. Ciri utama dari ikan ini ialah tubuhnya yang kecil dan ikan molly betina meiliki tubuh lebih besar dari ikan molly jantan.